Minggu, 17 Mei 2009

Cara Menuliskan Script/Kode Dalam Artikel Blog

Untuk menuliskan script/kode kedalam artikel blog memang ada tekniknya sendiri, karena jika kita menuliskannya dengan cara yang biasa maka yang akan muncul kemudian di blog tidaklah seperti dengan apa yang kita tuliskan. Misalnya gini, jika kita menuliskan kode dengan cara yang biasa maka hasilnya tidak akan muncul dalam postingan karena kode tersebut langsung diterjemahkan kedalam bahasa HTML. Jadi untuk menuliskan kode , maka yang seharusnya dituliskan supaya bisa muncul kode tersebut adalah ini <head>. Nah terus bagaimana kalau ada banyak kode yang harus kita posting?
Mau tahu bagaimana caranya menuliskan kode2/script2 tersebut ke dalam blog?

Ada beberapa cara untuk menuliskan kode-kode tersebut kedalam blog, diantaranya yaitu:

Cara Pertama :
- Gunakan software-software web design, misalnya Macromedia Dreamwaver, Microsoft Frontpage, Namao Web Editor. Atau bisa juga dengan software-software blogtools seperti post2blog dll.
- Trus tuliskan semua kode pada area design, kemudian copy kode-kode tersebut dari area HTML Code. Nha kode-kode dalam area HTML Code tersebut lah yang harus diposting.

Cara Kedua :
- Tuliskan semua kode/script ke dalam notepad
- Kemudian ganti/replace kode-kode berikut

Kode
Kode Pengganti
<
<
>
>
"
"
- Udah tahu kan caranya mereplace di notepad? itu lho dengan memilih menu edit --> replace kemudian pada kotak yang muncul masukkan kode yg akan direplace pada kolom "Find what" trus masukkan kode pengantinya pada kolom "Replace with"trus tekan tombol Replace All.
- Nha kalo udah semua baru kamu copy semua kode yang udah direplace all tadi, trus kamu masukkan kedalam postingan kamu.

Cara Ketiga :
- Buka situs ini http://centricle.com/tools/html-entities, trus isikan kode-kode kamu kedalam kotak yang disediakan, nha kalo sudah tekan tombol "Encode", nha maka kamu akan mendapatkan script baru untuk diposting di blog kamu.

Piye? Gampang to? gitu aja kok repot.....

Membuat Anu Supaya Selalu Berada Di pojok

Pasti pada bingung nih, apa maksudnya dan kenapa judulnya begitu, sebenarnya aku sendiri juga bingung mau ngasih judul apa untuk trik yang berikut ini. Setelah aku pikir-pikir eee.. nggak nemu-nemu juga judul yang cocok, ya udah deh aku asal aja kasih judul gitu. Trus apa maksudnya dari judul tersebut dan trik apa yang akan dibahas?
Gini, untunya itu gini trik nyoba ngebahas gimana cara membuat "ANU" itu selalu berada di pojok (bisa atas, bawah, kiri, kanan) meskipun "scroll bar" ditarik kemana-mana. "Scroll bar" itu apa sih? itu lho kotak kecil panjang yang ada disamping itu, yg biasanya ditarik kebawah dan keatas supaya bisa ngelihat isi blog yang kepanjangan. Trus maksudnya "ANU" itu apa? "ANU" itu maksudnya bisa gambar atau photo kamu, animasi, Jam, Hit Counter, Shoutbox, Kalender, Adsense, Iklan, Widget-widget dan lain-lain. Kalo untuk di blog ini aku pasang gambar sonic yg sedang lari-lari (pojok kiri bawah). Nha udah tahu kan maksudnya. Kalo dah tahu dan pingin mencobanya mari ikuti trik berikut ini:

1. Login ke blogger trus klik "Layout -->> Edit HTML
2. Cari kode ini ]]> kalo dah ketemu taru kode berikut ini di atasnya.

#trik_pojok {
position:fixed;_position:absolute;bottom:0px; left:0px;
clip:inherit;
_top:expression(document.documentElement.scrollTop+
document.documentElement.clientHeight-this.clientHeight); _left:expression(document.documentElement.scrollLeft+ document.documentElement.clientWidth - offsetWidth); }



3. Text yang dicetak tebal adalah posisinya, kalo pingin ganti di posisi pojok kanan bawah tinggal text "left" diganti dengan "right". Begitu juga tulisan "bottom", jika pingin di posisi atas bisa diganti dengan "top".
4. Langkah selanjutnya yaitu letekkan script berikut ini sebelum kode







"http://trik-tips.blogspot.com" adalah link. ganti dengan link kamu.
"http://kendhin.890m.com/soniclari.gif" adalh lokasi gambarmu. ganti dengan lokasi gambar kamu.

5. Jika kamu pingin yang ada disitu bukan gambar tetapi jam/kalender/hit counter/widget-widget yg lain, maka ganti text yang berwarna merah dengan script widget-widget tersebut.
6. Simpan hasil kerja kamu dan lihat hasilnya.

Cara Membuat Link Download

Setelah beberapa kali mendapat pertanyaan tentang bagaimana cara membuat link download, akhirnya aku posting artikel ini.
Ok langsung aja, caranya sebenarnya sangat mudah, pertama taruh/upload file yang akan di download di webhosting, misalnya geocities, trus kamu buat script seperti ini:

http://www.geocities.com/kendhin_x/file.zip">download

text yang dicetak tebal adalah alamat file tempat kamu menyimpannya, ganti text tersebut dengan alamat tempat file kamu.

Berapa Harga Blog Kamu?

Pernahkah kamu bertanya, kira-kira berapa harga blog yang kamu miliki setelah membanting keringat dan memeras tulang untuk membuatnya? Nha, sekarang ini ada sebuah layanan di internet yang bisa memperkirakan berapa kira-kira harga blog yang kamu miliki. Caranya sangat mudah tidak perlu bayar ataupun mendaftar, cukup dengan memasukkan alamat Blogmu trus tinggal pencet jerawat kamu, eh salah, maksudnya pencet tombol Submit gak pake lama, hasilnya akan langsung keluar.

Tapi bagi kamu yang blognya masih sepi peziarahnya jangan coba-coba masang karena hasilnya pasti cuman bikin hati gatal, alias harganya masih $0.00. Tapi kalo cuman mo nyoba ngecek sih gak papa dan gak mama, toh ga dosa kok. Kamu mo nyoba? aku punya alamatnya nih, tapi nomor HP-nya gak punya lho . Tapi apa emang bener kalo itu bener-bener harga yang sesuai untuk blog kita? Tau deh. Tapi kamu perlu mencobanya dengan memasukkan alamat blog-blog yang sudah mapan, pasti harganya akan tinggi sekali, jika dirupiahin nih ya mungkin orang yang punya blog itu akan menjadi mendadak dangdut alias kaya mendadak. Nha kamu tertarik mau mencobanya? Silahkan Monggo..
Oh ya aku belum ngasih alamatnya ya? nih alamatnya
http://www.business-opportunities.biz/projects/how-much-is-your-blog-worth/

Melacak Jejak Pengunjung Blog Dengan Google Analytics

Bagi sebagian pemilik blog, mungkin terramat suangat uingin swekali mengetahui data-data dari para pengunjung blognya. Hal tersebut dijuntukkan dengan adanya bermacam-macam pernak-pernik yang ada di blognya, seperti misalnya "Hit Counter", "Site Track Meter", "Alat pendeteksi jumlah pengunjung", "Alat pendeteksi Tsunami (eh, yg ini nggak deng)", dll. Nah buat kamu yang termasuk kedalam golongan umat ini, ada sebuah layanan masyarakat dari Pak Dhe "Google", namanya Google Analytics. Bagi yang sering bergentayangan di dunia maya mungkin tahu apa itu Google Analytics, tapi bagi yang masih Newbe ato masih O-On (jangan marah ya dikatakan o'on) pasti belum tahu atao tahu tapi dikit. Nha.. disini akan coba saya terangkan tentang Google Analytics. Simaklah dengan cermat penjelasan berikut ini:

deng..deng..deng..
Google Analytics berbeda dengan Hit Counter. Hit Counter biasanya hanya menghitung jumlah pengunjung yang datang untuk menjenguk (emangnya sakit). Sedangkan Google Analytics, beliau tidak hanya menghitung jumlah para pengunjung tapi juga data-data yang lainnya, misalnya tentang:
  • Berapa pengunjung yang datang tiap harinya

  • Berapa lama mereka nognkrong di blog kamu

  • Browser apa yang mereka gunakan

  • Dengan cara apa mereka datang, misalnya naik angkot ato jalan kaki (maksudnya lewat search engine, lewat situs orang lain atao langsung datang mak pedunduk).

  • Dari negara mana mereka datang

  • Dari kota mana

  • umurnya berapa

  • Anaknya siapa

  • Udah punya pacar apa belum

  • Ortunya galak ga, dll

NB: Tiga poin terakhir bo'ong.

Nah, pengen gak tuh? kalo pengen daftar disini http://google.com/analytics
Tapi syarat daftarnya sangat berat, yaitu kamu harus punya account di google. Nah berat banget kan? (berat bagi yang gak bisa baca ngetik). Kalo udah daftar nanti kamu tinggal ngisi form yang disodorkan, tapi sante aja cara ngisinya gampang kok gak kayak di SPMB, diantaranya yaitu ngisi alamt webblog kamu, trus jangan lupa nge-set "Time Zone" tapi harus beli coin dulu (emangnya time zone yang ada di mall2). Trus setelah itu kamu nanti akan dikasih kode/script sama Pak Dhe Google (jangan lupa bilang terima kasih). Selesai??? belooommmmm... masih ada lagi..
Nha setelah itu kopi kode/script tersebut, trus login ke blogger Klik Templat -->> Edit HTML. Paste kode/script yang udah dikopi kedalam tag HTML yaitu sebelum tag jangan lupa disimpan. Selesai??? Belooommm...
Kembali lagi ke google.com/analytics, kamu harus mengklikCheck Status dulu (Dicek apakah kamu masih single atau doble). Kalo udah berhasil maka akan ada tandanya, kalo belum ya dicoba lagi.
Datanya baru akan muncul satu hari kemudian, jadi ini bukan seperti hit conter yang datanya akan langsung berubah tiap detik tapi data-data google.com/analytics ini akan muncul tiap ganti hari. OK Selamt mencobaaaaa....